Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Daging Sapi Lada Hitam Enak

Daging Sapi Lada Hitam memiliki Citra yang begitu lezat menjadikan masakan ini salah satu makanan yang banyak diminati banyak pengunjung resto. Karena yang digunakan adalah daging sapi, maka anda harus memilih bagian daging yang tidak ada lemaknya. Daging sapi lada hitam ini adalah salah satu makanan yang banyak disediakan diresto makanan.

Daging sapi memang dapat dimasak apa saja, namun kebanyakan orang suka dengan sajian yang berbeda dan rasa yang berbeda pula. Kembali dengan resep daging lada hitam, di kesempatan kali ini saya melalui blog Dapurin akan paparkan resep dan cara membuat daging lada hitam yang enak serta bahan-bahan yang harus disiapkan.

Bahan dan Bumbu Resep Daging Sapi Lada Hitam

Resep Daging Sapi Lada Hitam Enak
Resep Daging Sapi Lada Hitam Enak

Bahan:
  • daging sapi ½ kg, potong kecil-kecil
  • wortel 2 buah, iris tipis
  • lada hitam 1 sendok teh
  • cabe merah 3 butir, potong tipis
  • cabe hijau besar, dan diiris tipis
  • tomat 2 buah dan belah menjadi 4
  • Garam, gula dan juga merica secukupnya
  • Minyak goreng
  • Air

Bumbu yang harus dihaluskan:
  • Jahe 1 ruas
  • bawang merah 5 siung
  • bawang putih 3 buah

Bahan lain:
  • Daun bawang 2 batang dan iris halus
  • Seledri 2 batang dipotong halus

Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam Enak

Cara memasak sapi lada hitam
  1. Potong kecil-kecil daging sapi cuci bersih, kemudian rebus dengan air secukupnya. Tunggu hingg empuk, lalu ditiriskan.
  2. Kemudian haluskan bawang putih, merah serta jahe. Dan tumis hingga tercium bau harum.
  3. Kemudian masukkan wortel yang sudah diiris dan juga cabe. Aduk rata dengan disertai daging sapi, tumis bareng dan sedikit siram dengan air.
  4. Tunggu sebentar, lalu beri merica, lada hitam, gula dan juga garam. Aduk kembali kemudian diamkan sebentar. Masukkan daun sledri, daun bawang dan tomat.
  5. Makanan daging sapi lada hitam enak siap disajikan.
Selain resep di atas, anda pun dapat mencoba beragam resep daging sapi lainnya melalui Blog Dapurin ini, salah satunya Resep Sate Padang Asli dari bahan daging / lidah sapi dengan bumbu saus yang kental, pedas menggoda. Namun bila anda tidak mau menggunakan daging sapi, anda pun dapat mencoba Resep Ayam Lada Hitam yang lezat.
Begitulah pembahasan kita kali ini mengenai Resep Daging Sapi Lada Hitam Enak, bagi ibu-ibu dirumah silahkan dicoba, untuk kenikmatannya tidak lagi diragukan. Sekian dari saya dan terimakasih.

Post a Comment for "Resep Daging Sapi Lada Hitam Enak"